News  

Pengunjung Pantai Anyer Membeludak, Sistem One Way di Terapkan

foto,Pengalihan Arus Pantai Anyer, JLS
banner 120x600
banner 728x90

Banten- Kawasan Wisata pantai Anyer membeludak di penuhi wisatawan yang berkunjung menghabiskan waktu libur lebaran ke pantai anyer,serang, Banten.(2/4/2025)

Meningkatnya para wisatawan yang berkunjung untuk menikmati hari libur di pantai Anyer. Membuat arus lalu lintas sempat tersendat.

Pemberlakuan sistem one way di terapkan lantaran makin meningkatnya volume kendaraan wisatawan dari luar daerah menuju kawasan wisata Pantai Anyer dan Carita.

“Jadi arus lalu lintas menuju objek wisata Anyer cukup padat, termonitor tadi kita sudah melakukan dua kali penarikan arus, mulai dari pukul 08.00 WIB kita lakukan dua kali penarikan,” kata Kemas,Rabu (2/4/2025).

Polisi mengalihkan pengunjung wisatawan yang akan berlibur ke Pantai Anyer via Jalan Raya Lingkar Selatan, di alihkan melalui jalur alternatif Mancak.

“Ada beberapa yang kita alihkan ke arah Mancak, karena memang Pantai Anyer cukup padat. Dan kita koordinasi dengan Polresta Serang Kota, dan memang arus wisatawan ke arah Anyer di alihkan juga di Gate Tol Serang Timur ke Palima,” ungkapnya menjelaskan koordinasi pihak Polres Cilegon dengan Polresta Serang Kota.

Puncak arus kendaraan wisatawan tujuan Pantai Anyer di prediksi terjadi pada tanggal 3-4 April 2024 berdasarkan data okupansi hotel di seluruh kawasan wisata Pantai Anyer.
// Rdw

banner 728x90

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *