Beranda
News
Amerika Serikat Umumkan Kebijakan Tarif Dasar Ancam Perekonomian Banten, Andra :Perkuat Pertahan Pangan
Amerika Serikat Umumkan Kebijakan Tarif Dasar Ancam Perekonomian Banten, Andra :Perkuat Pertahan Pangan


Presiden Amerika Serikat, Donald Trump mengumumkan daftar tarif dasar dan bea masuk pada banyak mitra dagang negeri itu. Trump menyebut hari di mana pengumuman itu di sampaikan sebagai “Hari Pembebasan”.
Indonesia masuk daftar kebijakan AS Dalam daftar yang di sampaikan, Indonesia di kenai tarif timbal balik sebesar 32 persen.
Gubernur Banten, Andra Soni mengatakan, dengan adanya kebijakan baru tarif ekspor non migas dari Pemerintah AS, Pemerintah Indonesia harus ada antisipasi dari kebijakan AS
“Dan kebijakan Presiden Trump itu adalah kebijakan untuk kepentingan dalam negerinya. Kita menghargai itu semua. Dan tentu sebagai negara yang yang mandiri, kita harus mencari (solusi) mengantisipasi (kebijakan AS),” kata Andra saat ditemui di Pendopo Gubernur Banten, KP3B, Curug, Kota Serang, Selasa (8/4/2025).
Menurut Andra, solusi dalam mengantisipasi kebijakan tersebut yaitu memperkuat ketahanan pangan.
“kuncinya adalah bagaimana mulut atau perut warga Indonesia itu terisi. Dan kemudian bahwa kemudian ada tantangan terhadap produk ekspor kita,” ujarnya.
Provinsi Banten industri terbesar yang memproduksi Alas kaki mengekspor ke Amerika Serikat
“Kita harus akui Provinsi Banten itu paling banyak adalah pabrik alas kaki. Nah alas kaki ini paling banyak juga ekspornya ke Amerika. Tapi, sebenarnya proses ini juga sudah menurun terus ya,” kata andra.
Baca Juga
Rekomendasi untuk kamu

Jakarta – Sejumlah provinsi di Indonesia sedang melaksanakan program pemutihan pajak kendaraan bermotor. Namun langkah…

Jakarta- Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, sangat menyayangkan atas pernyataan sikap yang dilayangkan oleh…

Jakarta– Polsek Cengkareng bergerak cepat usai menerima laporan dari masyarakat yang disampaikan melalui akun instagram…