Jakarta – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengungkapkan rencana pembangunan Kampung Indonesia di Arab Saudi. Yang di tujukan sebagai kawasan khusus untuk mendukung kebutuhan jamaah haji dan umrah asal Indonesia. Rencana tersebut telah di sampaikan langsung kepada Pangeran Muhammad bin Salman.
“Saya mengajukan niat Indonesia untuk membangun suatu perkampungan Indonesia di tanah suci yang dekat dengan Masjidil Haram,” ujar Prabowo dalam pidatonya (4/5/2025).
Presiden mengungkapkan bahwa usulan tersebut mendapat sambutan hangat dari pangeran Muhammad bin Salman. “Reaksi beliau waktu itu cukup positif. Beliau sampaikan, mari di rencanakan secara teknis dengan baik,” lanjutnya.
Menurut Prabowo, Kampung Indonesia di harapkan tidak hanya menjadi pusat pelayanan bagi jamaah haji dan umrah, tetapi juga sebagai simbol persahabatan erat antara Indonesia dan Arab Saudi.
Lebih lanjut, Prabowo menyampaikan rencana kunjungan lanjutan ke Arab Saudi bersama Menteri Agama guna membahas rincian teknis pembangunan kawasan tersebut.
“Kalau tidak salah Menteri Agama sudah berkunjung, dan kita akan berangkat lagi supaya bisa secepatnya,seandainya dapat di setujui oleh pemerintah Arab Saudi, insya Allah kita punya perkampungan sendiri,” kata Prabowo.
(rdw)
Presiden Prabowo Subianto Berencana Bangun Kampung Indonesia di Arab Saudi


Rekomendasi untuk kamu

Jakarta – Subdirektorat III Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Metro Jaya berhasil menggagalkan upaya penyelundupan…

JAKARTA – Maraknya bangunan bermasalah di wilayah Jakarta Pusat, khususnya di sekitar Kantor Wali Kota,…

Jakarta – Forum Purnawirawan Prajurit TNI mendesak penggantian Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang di…

Jakarta – Viral sebuah video memperlihatkan sejumlah warga dan pengguna jalan di rawa buaya Cengkareng…