Tangerang-Perampok yang menyekap karyawan SPBU di Tangerang berhasil ditangkap oleh pihak kepolisian. Pelaku yang diduga menggunakan senjata api untuk mengancam dan menguasai situasi di lokasi kejadian.
Menurut sumber yang dihimpun,peristiwa perampokan itu terjadi pada Rabu,1/1/25 jam 00:03 diawal pergantian tahun.
Perampok melakukan aksinya tersebut memakai jaket ojek online (ojol).
Pelaku langsung menodongkan diduga senjata api kepada karyawan SPBU berinisial AF. Pelaku juga memaksa korban menunjukkan lokasi penyimpanan brankas tempat menyimpan uang.
Pelaku berhasil menggasak uang 60 juta dari brangkas dan juga ponsel korban, sebelumnya meninggalkan lokasi pelaku menyekap korban.
Tak lama datang karyawan lain masuk,saksi mendengar teriakan korban dari ruangan brankas.kemudian kasusnya dilaporkan ke polisi.
Pelaku kini sudah diamankan dipolsek pondok aren, untuk di proses lebih lanjut.
“Ya pelaku kini sudah di amankan,kata”Kapolsek pondok aren Kompol muhhibur, dilansir antara 16/1/25.
Kompol Muhibbur belum bisa memberikan keterangan lebih detail terkait kronologi penangkapan pelaku. Muhibbur mengatakan pihaknya saat ini masih melakukan pengembangan terhadap pelaku.
(*)